TikTok meluncurkan fitur baru yang bisa lihat pengguna lain online atau offline
Seperti yang dijelaskan sebelumnya kita dapat melihat pengikut yang bersama dengan kita dan melihat status aktif/Status Online dan Status Terakhir Aktif. Fitur ini sudah dapat digunakan di Indonesia, jika belum tersedia kemungkinan aplikasi yang digunakan belum versi terbaru, harap update di play store/Appstore.
Dikutip dari laman resmi TikTok, Kita dapat melihat status online atau terakhir online jika pengguna mengaktifkannya. Dari hal tersebut fitur ini seperti fitur online di WhatsApp, di mana kita dapat mengatur status online dengan sesuka hati.
Di dalam artikel ini akan membahas terkait cara menghidupkan dan menonaktifkan Status Online di TikTok, serta preview dari fitur baru ini.
Catatan: Harus berusia 18 tahun atau lebih untuk memiliki akses ke fitur ini.
Cara mengaktifkan atau menonaktifkan Status Aktivitas TikTok
Untuk mengaktifkan dan menonaktifkan kamu bisa atur di menu privasi di TikTok. Fitur ini hanya tersedia dalam pertemanan artinya kedua pengguna saling follow atau mengikuti.
Jikalau kita belum mengaktifkan atau sengaja menonaktifkan maka kita dan teman tidak akan melihat status online, artinya jika salah satu yang mengaktifkan maka tidak akan muncul di TikTok teman kamu, dan berlaku juga sebaliknya.
Ada 2 cara untuk mengatur status online di TikTok, berikut langkah-langkahnya. Untuk pengalaman dan detail lebih baik silahkan tonton video diakhir artikel ini.
Untuk mengaktifkan atau menonaktifkan Status Online TikTok:
- Di aplikasi TikTok, ketuk Profil di bagian bawah.
- Ketuk tombol Menu di bagian atas.
- Ketuk Pengaturan dan privasi, lalu ketuk Privasi.
- Aktifkan atau nonaktifkan pengaturan Status Aktivitas. Pengaturan dinonaktifkan secara default.
Cara Simpel mengaktifkan dan menonaktifkan Status Online TikTok
- Masuk Ke TikTok
- Pergi ke Kotak Masuk
- Pada Bagian Kotak Masuk di bagian atas disebalahnya ada tombol menu (dropdown menu)
- Maka akan muncul pop-up Aktifkan status aktivitas?
- Lalu hanya tinggal sesuai keinginan kamu
Cara melihat Status Aktivitas seseorang di TikTok
Untuk melihat status seseorang di tiktok kita harus saling mengikuti dan mengaktifkan fitur in, jika tidak "baik salah satunya" maka fitur ini tidak dapat terlihat satu sama lain.
Status online
- Saat seseorang online di TikTok, maka titik hijau muncul di gambar profil mereka. (Notifikasi dan DM Pesan)
- Perlu diingat, titik hijau mungkin masih terlihat untuk beberapa waktu setelah seseorang menjadi tidak aktif di TikTok.
- Kamu bisa melihat status aktif ini di Kotak Masuk, DM pesan, Photo Profil pengikut bersama, dan daftar pengguna saat memilih seseorang untuk ditandai dalam komentar atau membagikan video TikTok.
Status terakhir online
- Saat seseorang tidak aktif di TikTok, stempel waktu relatif kapan mereka terakhir aktif ditampilkan.
- Kamu bisa melihat status aktif terakhir ini di Kotak Masuk dan utas pesan.
Catatan: TikTok menampilkan status aktivitas hingga 2 hari. Jika seseorang terakhir aktif lebih dari 2 hari yang lalu, maka tidak ada status yang ditampilkan.